Barkati Resmikan Loket OTAN
December 02, 2019*Beri Penghargaan Kepada Atlet Angkat Berat Internasional
SAMARINDA, Wakil Walikota Samarinda, Muhammad Barkati sambangi Kantor Kecamatan Palaran untuk mengikuti Apel Pagi bersama Staff Jajaran Kecamatan dan Kelurahan, sekaligus launching Loket OTAN (OSS Kecamatan) Palaran,Senin (02/12).
Apel yang diikuti Pengurus PABBSI Samarinda, Pengurus KONI Kota Samarinda, Kepala Dispora Kota Samarinda Erham Yusuf, atlet angkat besi, Kepala DPMPTSP Jusmaramdhana Alus, juga dirangkai penyerahan medali Kejuaraan Dunia IPF World Open Powerlifting Championship 2019 di Dubai, serta uang pembinaan. Medali diserahkan kepada atlet asal Kota Samarinda, Widari yang sukses memenangkan Kejuaraan di cabor angkat besi. Pada kejuaraan dunia 15-18 November 2019 di Dubai tersebut, Widari tergabung dalam Timnas Indonesia bersama 2 rekannya lifter asal Jawa Barat.
"Kita bangga memiliki anak yang berprestasi di cabang olahraga angkat besi ini, apalagi sampai tingkat kejuaraan dunia. Tentu kita harus mencari bibit-bibit barul untuk terus dilatih dan dikirim ke tingkat nasional, dan internasional," ucap Barkati.
Diluar itu, Wawali juga menekankan kepada setiap pegawai Pemkot Samarinda agar senantiasa disiplin dalam setiap tugasnya dan semangat dalam pelayanan kepada masyarakat.
Tidak hanya pemberian medali, acara juga dirangkai dengan Sosialisasi Ekobric, yakni pemanfaatan limbah plastik menjadi karya seni yang mempunyai nilai ekonomi yang tinggi. (kmf15)
Penulis: Thohir –Editor: Doni
Siaran Pers No.869/KM/KOMINFO/XII/2019
Tanggal 2 Desember 2019
By:
Jurnal Etam
Jurnal Etam
This is a short biography of the post author. Maecenas nec odio et ante tincidunt tempus donec vitae sapien ut libero venenatis faucibus nullam quis ante maecenas nec odio et ante tincidunt tempus donec.
you may also like
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
DEMOKRAT
social counter
[socialcounter]
[facebook][#][215K]
[twitter][#][115K]
[youtube][#][215,635]
[dribbble][#][14K]
[linkedin][#][556]
[google-plus][#][200K]
[instagram][#][152,500]
[rss][#][5124]
Popular Posts
recent posts
recentposts






No comments:
Post a Comment