Gubernur Harum Sambut Para Gubernur dan Komisi II DPR di Balikpapan

 

 

(Foto: Gubernur Kaltim, Rudy Mas'ud saat menyambut kedatangan Gubernur dari seluruh Indonesia dan Komisi II DPR RI/docpim)

BALIKPAPAN.JURNALETAM - Suasana hangat menyelimuti ruang VIP Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan, Senin (10/11/2025). Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Rudy Mas’ud menyambut langsung kedatangan para gubernur dari seluruh Indonesia dan rombongan Komisi II DPR RI yang tiba di Bumi Etam untuk menghadiri serangkaian agenda penting kenegaraan.

 

Kunjungan para gubernur dan anggota Komisi II DPR RI ini diawali dengan pengukuhan Dewan Pengurus Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) masa bakti 2025–2029, di mana Gubernur Harum dipercaya sebagai Ketua Umum APPSI.

 

Setelah pengukuhan, rombongan dijadwalkan mengikuti rapat koordinasi bersama Komisi II DPR RI dan kementerian terkait, serta melakukan peninjauan progres pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

 

“Selamat datang Komisi II DPR RI dan para gubernur se-Indonesia di Bumi Etam, Kalimantan Timur,” sapa Rudy Mas'ud.

Dalam sambutannya, Gubernur Harum menyampaikan harapan agar kunjungan ini membawa manfaat dan membuka ruang kolaborasi antardaerah.

 

“Dengan kehadiran para tamu daerah, kami berharap akan ada masukan yang baik agar Kalimantan Timur ke depan semakin maju dan sejahtera. Mudah-mudahan Kaltim selalu berkesan di hati,” ujarnya.

 

Secara khusus, Gubernur Harum menilai APPSI menjadi wadah strategis bagi para kepala daerah untuk berdialog, bertukar gagasan, dan memperkuat kerja sama antarprovinsi.

 

"Dari forum inilah kita berharap muncul dampak positif dan signifikan bagi kemajuan bangsa,” Rudy Mas'ud.

 

Rombongan Komisi II DPR RI dipimpin oleh Ketua Muhammad Rifqinizamy Karsayuda, bersama sejumlah anggota seperti Dede Yusuf, Ahmad Heryawan, dan lainnya. Turut hadir pula pejabat kementerian pusat, yakni Wakil Menteri Dalam Negeri Akhmad Wiyagus dan Wakil Menteri PANRB Purwadi Arianto, yang mendampingi agenda koordinasi bersama para gubernur se-Indonesia. (ADV)

HK
HK

This is a short biography of the post author. Maecenas nec odio et ante tincidunt tempus donec vitae sapien ut libero venenatis faucibus nullam quis ante maecenas nec odio et ante tincidunt tempus donec.

No comments:

Post a Comment