(Foto: Kepala Dinas PUPR-PERA Kaltim, Aji Muhammad Fitra Firnanda saat menerima penghargaaan/doc)
JAKARTA.JURNALETAM - Suasana peringatan Hari Bhakti PU ke-80 menjadi momen spesial bagi Kalimantan Timur (Kaltim) setelah Pemerintah Provinsi (Pemprov) tersebut kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat nasional.
Melalui kinerja konsisten dalam membina dan mengawasi sektor jasa konstruksi, Kaltim berhasil mempertahankan posisi sebagai yang terbaik di Indonesia.
Pada ajang Sutami Award 2025 yang digelar di Auditorium Kementerian PUPR, Raden Patah, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (1/12/2026) malam tadi, Provinsi Kaltim resmi dinobatkan sebagai Peringkat 1 Nasional untuk kategori Kinerja Terbaik dalam Pembinaan, Pengawasan, dan Penyelenggaraan Jasa Konstruksi.
Kepala Dinas PUPR Kaltim, Aji Muhammad Fitra Firnanda, hadir mewakili Gubernur Kaltim untuk menerima penghargaan tersebut. Dalam laporannya, Dirinya mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaan karena Kaltim mampu mempertahankan posisinya sebagai provinsi terbaik secara nasional.
“Alhamdulillah, hari ini saya mewakili Bapak Gubernur menghadiri Sutami Award. Provinsi Kaltim mendapat penghargaan Peringkat 1 Nasional kategori Kinerja Terbaik dalam Pembinaan, Pengawasan, Penyelenggaraan Jasa Konstruksi,” Ungkap Nanda sapaan karibnya.
Prestasi ini dianggap sebagai bukti keseriusan Pemerintah Provinsi Kaltim dalam memperkuat tata kelola konstruksi, meningkatkan kualitas pembinaan kontraktor, serta memaksimalkan pengawasan terhadap berbagai proyek strategis daerah.
Nanda juga menyebutkan penghargaan tersebut juga mencerminkan sinergi kuat antarperangkat daerah dalam mewujudkan penyelenggaraan jasa konstruksi yang profesional, transparan, dan berkualitas tinggi.
Tidak hanya tingkat provinsi, Kaltim juga mencatatkan prestasi di level kota. Pemkot Balikpapan turut meraih Peringkat 2 Nasional Sutami Award 2025 untuk kategori Kota dengan Pengelolaan Persampahan Terbaik. Dengan rangkaian capaian ini, Kaltim semakin menegaskan diri sebagai salah satu wilayah dengan tata kelola konstruksi dan layanan publik terbaik di Indonesia. (AS/ADV/DISKOMINFO)


No comments:
Post a Comment